Sabtu, 11 Oktober 2014

Ulas Motif "BATIK TEGAL" Kebudayaane Wong Tegal


Batik kini mulai digemari dan dicintai karena hal-hal diluar nalar ekonomi, seperti spirit, nilai histories, motif dan antik atau sifatnya yang kuno. Nilai histories dan motif merupakan dua hal yang mendorong orang untuk mengkoleksi batik. Batik mewakili sebuah perjalanan masa, membicarakan perpaduan antara budaya dan perjalanan sebuah kekuasaan.

Ngomongin tentang batik memang gak akan pernah ada habisnya. Kekayaan budaya Indonesia yang satu memang perlu dilestarikan oleh setiap generasi. Saat ini setiap daerah berupaya mencari kekhasan batik daerahnya masing-masing, tidak terkecuali di Tegal. hehe... tegal lagi tegal lagi. nyam nyam :-D

Tegal merupakan daerah penghasil batik pesisir karena menghasilkan batik yang berorientasi sebagai barang dagangan dan tidak  terikat oleh corak baku. Dengan didirikannya Griya Batik Tulis Tegal di Kelurahan Bandung, Kecamatan Tegal Selatan, Kota Tegal, rasanya menjadi langkah yang realisasi nyata untuk mulai menumbuhkan kembali semangat menghidupkan daerah-daerah penghasil batik tradisional untuk lebih ditingkatkan baik produksinya maupun desain dan motif serta coraknya. Seperti pada beberapa daerah Tegal berikut yang memiliki motif khasnya masing-masing.

  1. Motif batik desa Pasangan : Motif kombinasi, burung merpati, gribikan, gedong kosong, dan pulau seribu
  2. Motif batik desa Pagiaten : Motif kopi pecah, parang angkrik, beras mawur
  3. Motif batik Desa Pangkah : Motif sido lungguh, putihan rama, ukel als rama, pisang bali putih, ukel cantel ringket
  4.  Motif batik Desa Tegal Wangi : Motif putih merakan, sido mukti, ukel godongan
  5. Motif bati desa Bengle : Motif kembar segitiga, tutul kepyur, kecubung, kacang kacangan
  6.  Motif batik yang lain : Motif ambringan, belah ketupat, beras mawur, buntut bajing, dlorongan, alimahan, gedong kosong, glodahan, grandilan, kepyuran, lambangan, kitiran, pring-pringan, tambangan, dan lainnya.
Kali ini saya bakal mengulas beberapa makna dari motif batik yang ada di Tegal. yuuuukkk mariiii Gaan……

Jumat, 10 Oktober 2014

Sejarah “BATIK TEGAL” Kebudayaane Wong Tegal

Sebelum menelusuri perkembangan Batik Tegal, yuuukkk terlebih dahulu ikuti jejak perkembangan batik di Indonesia.
Seperti yang agan-agan tahu, Indonesia adalah Negara yang kaya akan kebudayaan. Batik merupakan salah satu kebudayaan yang patut dibanggakan oleh masyarakat Indonesia. Sejarah pembatikan di Indonesia berkaitan dengan perkembangan kerajaan Majapahit dan kerajaan sesudahnya. Dalam beberapa catatan, pengembangan batik banyak dilakukan pada masa-masa kerajaan Mataram, kemudian pada masa kerajaan Solo dan Yogyakarta.
Kesenian batik merupakan kesenian gambar di atas kain untuk pakaian yang menjadi salah satu kebudayaan keluarga raja-raja Indonesia zaman dulu.
Awalnya batik dikerjakan hanya terbatas dalam kraton saja dan hasilnya untuk pakaian raja dan keluarga serta para pengikutnya. Oleh karena banyak dari pengikut raja yang tinggal diluar kraton, maka kesenian batik ini dibawa oleh mereka keluar kraton dan dikerjakan ditempatnya masing-masing. Dalam perkembangannya lambat laun kesenian batik ini ditiru oleh rakyat terdekat dan selanjutnya meluas menjadi pekerjaan kaum wanita dalam rumah tangganya untuk mengisi waktu senggang. Selanjutnya, batik yang tadinya hanya pakaian keluarga istana, kemudian menjadi pakaian rakyat yang digemari, baik wanita maupun pria.
Bahan kain putih yang dipergunakan waktu itu adalah hasil tenunan sendiri. Sedang bahan-bahan pewarna yang dipakai terdiri dari tumbuh-tumbuhan asli Indonesia yang dibuat sendiri antara lain dari : pohon mengkudu, tinggi, soga, nila, dan bahan sodanya dibuat dari soda abu, serta garamnya dibuat dari tanah lumpur.

Adapun mulai meluasnya kesenian batik ini menjadi milik rakyat Indonesia dan khususnya suku Jawa ialah setelah akhir abad ke-XVIII atau awal abad ke-XIX. Batik yang dihasilkan ialah semuanya batik tulis sampai awal abad ke-XX dan batik cap dikenal baru setelah usai perang dunia kesatu atau sekitar tahun 1920. Kini batik sudah menjadi bagian pakaian tradisional Indonesia.

Senin, 06 Oktober 2014

Tegal Punya yang Baru "KA TEGAL BAHARI"

KA Tegal Bahari
Tegal merupakan salah satu daerah di provinsi Jawa Tengah yang memiliki wilayah strategis. Tegal memiliki berbagai maca jalur transportasi yang menghubungkan antar daerah. Salah satunya adalah jalur darat yang memanfaatkan kereta api.

Siapa yang tidak mengenal kereta api??? Yap, kereta api merupakan salah satu alat transportasi yang banyak digemari oleh masyarakat Indonesia karena bebas dari macet. PT Kereta Api Indonesia (Persero) selalu berusaha memberikan pelayanan yang maksimal dan inovasi-inovasi terbaru guna meningkatkan kenyamanan bagi penggunanya.

Sabtu, 4 Oktober 2014, pukul 16.30 WIB di Stasiun Tegal, dalam rangka mengangkat citra dan memperkenalkan ciri khas daerah Tegal, PT Kereta Api Indonesia (Persero) meluncurkan produk layanan bernama "KA Tegal Bahari" yang melayani relasi Tegal-Gambir Jakarta (pulang-pergi).

Minggu, 29 September 2013

PAMERAN KEMENTERIAN PERINDUSTRIAN BAGI TPL

Pameran yang Difasilitasi oleh Kementerian Perindustrian

 Bagi yang merasa menjadi TPL dan suka memamerkan produknya,, hehe,,
This is the perfect time untuk memamerkan produk binaan Anda maupun produk Anda sendiri,
Caranya Call Nomer DI Bawah Ini.. Monggoh,, Mumpung masih buka toh......

Produk Binaan TPL (Wirausaha Muda Kreatif)

8/Oct - 11/Oct 2013
Plaza Industri Kemenperin, Indonesia

Produk: Multiproduk

Dalam rangka meningkatkan daya saing produk manufaktur Indonesia di pasar internasional, Kementerian Perindustrian senantiasa berupaya untuk memfasilitasi keikutsertaan perusahaan manufaktur nasional pada kegiatan pameran, baik yang diselenggarakan di dalam negeri maupun di luar negeri.

Bentuk fasilitasi yang diberikan mencakup penyediaan booth berikut desainnya, sebagaimana telah dianggarkan pada DIPA Kementerian Perindustrian setiap tahunnya.

Untuk informasi lebih lanjut, mohon menghubungi:
Sekretariat Direktorat Jenderal Industri Kecil dan Menengah
Jl. Jenderal Gatot Subroto Kav. 52-53 Lt. 15
Tel.  021 5255351 , 5255509 Ext. 2620 , 4057
Fax. 021 5251449

Jumat, 08 Februari 2013

BANTUAN DESAIN KEMASAN DAN KEMASAN BAGI IKM



Di Kabupaten Tegal terdapat  banyak industri kecil menengah (IKM) yang tersebar hampir di seluruh wilayah kabupaten Tegal. IKM yang ada terdiri dari berbagai macam bidang, yaitu  industri perlogaman, industri aneka makanan, dan industri kerajinan. Berbagai kendala dihadapi para pengusaha IKM, salah satunya adalah masalah dalam kemasan produk.
Di zaman serba penuh persaingan, kemasan sangat penting bagi produk. Saat ini kemasan merupakan salah satu media promosi yang penting dan terbukti dapat mendongkrak penjualan. Kemasan dapat diibaratkan dengan pakaian. Jika pakaian yang dikenakan seseorang tidak rapih dan kotor, pasti semua orang disekelilingnya menjauhi orang tersebut. Begitu pula dengan kemasan produk. Jika kemasan tidak bagus, bahkan jika tidak memiliki kemasan, maka produk tersebut akan semakin dijauhi konsumen.
Kemasan OKeyy
Untuk mengatasi masalah tersebut, Kementrian Perindustrian Republik Indonesia (Kemenperin), yang berada di Jakarta Selatan memberikan solusinya. Kementrian Perindustrian memberikan bantuan desain kemasan dan kemasan kepada IKM di seluruh wilayah Indonesia.  Persyaratan yang perlu dipenuhi agar dapat mendapatkan bantuan tersebut adalah sebagai berikut:
1.                Surat pengantar dari Kepala Dinas Perindustrian setempat,
2.                Formulir pengajuan bantuan desain kemasan, dan
3.                Contoh produk dan dimensi produk
Dalam pengajuan bantuan ini, biasanya dilakukan secara kolektif oleh Dinas Perindustrian setempat. Sebanyak dua puluh IKM dapat direkomendasikan untuk mendapatkan bantuan kemasan dan desain kemasan tersebut. Bantuan kemasan dan desain kemasan diberikan kepada maksimal tiga IKM yang direkomendasikan dinas terkait daerah setempat. Sedangkan untuk bantuan desain kemasan diberikan kepada seluruh IKM yang sudah direkomendasikan. Lama waktu pengajuan hingga bantuan didapatkan adalah maksimal satu tahun. Walaupun jangka waktu cukup lama, namun semoga dapat bermanfaat bagi kemajuan IKM.

Jumat, 16 November 2012

Potensi Kabupaten Tegal-Jawa Tengah


Sejarah Industri Logam di Kabupaten Tegal
Pertumbuhan industri logam di kabupaten Tegal dimulai pada masa kolonial Belanda. Cikal bakal bermula dari berdirinya Pabrik Logam NV Barat (sekarang PT.Barata) dan NV Nrunger (PT.Dwika – sekarang sudah tutup), sekitar tahun 1918. Pabrik tersebut dibangun untuk menopang kebutuhan peralatan dan suku cadang pabrik gula, perkapalan, kereta api dan tekstil.
Potensi Industri Logam Kab. Tegal
Industri tersebut mulai berubah arah pada tahun 1940 dengan diarahkan guna mencukupi kebutuhan peralatan perang bagi tentara Jepang. Namun budaya kerja paksa tentara Jepang tidak sepenuhnya berpengaruh buruk bagi pekerja. Sebaliknya mereka mendapatkan ketrampilan, belajar disiplin dan teliti. Dengan berbekal ketrampilan yang dimiliki banyak pekerja yang keluar dari pabrik logam dan mendirikan bengkel sederhana sesuai dengan keahlian masing-masing. Bengkel sederhana itu tersebar di desa Tembok Luwung, Lemah Duwur, Talang, Kajen, Kebasen dan Adiwerna yang kini dikenal sebagai sentra industri logam di Kabupaten Tegal.
Tahun 1982, industri logam Kabupaten Tegal mengalami masa kejayaan dengan menghasilkan produk untuk kebutuhan sektor perumahan, pertanian, transportasi, kesehatan, pompa air tangan dan alat penyemprot (sprayer) hama. Bersamaan dengan itu, diresmikan Lingkungan Industri Kecil (LIK) Talang Cempaka Baru (Takaru). Istilah Takaru diambil dari nama desa Talang di Kabupaten Tegal dan Desa Cempaka di Kota Tegal yang memiliki potensi industri kecil menengah perlogaman.
Perusahaan industri logam di Kabupaten Tegal
1.      UD.SETIA KAWAN
UD. Setia Kawan adalah perusahaan pribadi yang didirikan oleh H. Abdul Choliq pada tahun 1970. Pada awalnya menempati lahan seluas 200 m2, dan kini luas lahan produksi mencapai 1000 m2. UD. Setia Kawan merupakan industri/bengkel bubut dan pengecoran logam dengan spesialisasi perlengkapan kapal laut (Marine Equipment), perlengkapan mobil, listrik dan bangunan.
Usaha ini kini diteruskan oleh putranya, Imron Rosadi, ST.Di bawah kepemimpinan seorang Sarjana Perkapalan ini, produk-produk UD.Setia Kawan telah dipercaya digunakan pada Kapal-kapal Perintis dan saat ini sedang mengerjakan perlengkapan untuk Kapal Tanker 1500 DWT.

Tujuan pemasaran usaha ini adalah Jakarta, Surabaya, hingga Pulau Kalimantan. Dengan tenaga kerja sebanyak 15 orang dan aset perusahaan sebesar Rp.500 juta, omset penjualan UD. Setia Kawan mencapai Rp.80 juta/bulan. Bahan baku berupa Alumunium, Kuningan/Bronz dan Besi mudah didapat dari wilayah kabupaten Tegal. Selain jendela kapal dengan kapasitas produksi 150 pcs/bulan, UD. Setia Kawan juga memproduksi SIDE SCUTLE, SQUARE WINDOW, HYDRANT & GATE VALVE, HANDEL PINTU KEDAP, RODA KERETA, AIR PIPE HEAD, CLINOMETER, JANGKAR, NOZZLE, COULINH, dll.
2.      UD. ALISA KARYA
UD.Alisa karya berdiri sejak tahun 1975 dengan H. Ali Murtadlo sebagai pemilik perusahaan. UD. Alisa Karya membuat segala macam standard Mic, standard speaker, column, standard lampu shooting dan tripod. Dengan menempati luas lahan usaha sekitar 600 m2, usaha ini menyerap tenaga kerja sejumlah 25 orang. Dengan modal awal Rp 10 juta, saat ini perusahaan telah memiliki aset sebesar Rp 400 juta.
Dengan didukung bahan baku yang cukup memadai dan mudah didapat dari lokal kabupaten Tegal, pemasaran hasil produksi telah mencapai Jakarta, Surabaya, Malang dan Bali. Omset penjualan UD. Alisa Karya rata – rata sebesar Rp 90 juta/bulan. Perusahaan ini memiliki kapasitas produksi sebesar 1000 set/bulan untuk segala macam standard Mic.
3.      UD. DWI LOGAM (Industri Pompa Air Tangan)
UD. Dwi Logam yang merupakan industri pompa air sistem manual didirikan oleh Suwarsono pada tahun 1980. Usaha Home Industry ini mendapat bahan berupa besi cor dari Solo, karet dari Bandung dan Baut Stenlis Kuningan As 16 mm dari Tegal.Saat berdiri UD. Dwi Logam hanya mempekerjakan 3 karyawan dengan modal awal usaha Rp 600 ribu. Saat ini perusahaan memiliki aset Rp 100 juta dan 10 pekerja. Omset penjualan UD. Dwi Logam berupa pompa air manual kedalaman 10 – 20 m ini sebesar 1200 unit/tahun dengan harga per unit Rp 300 ribu dan dipasarkan ke Tegal, Pemalang dan Cirebon bahkan telah diekspor ke Jepang.
Penghargaan yang telah diraih :
·         Piagam Penghargaan dari Bupati Tegal atas keberhasilan ekspor ke Jepang.
·         Sertifikat dari direktorat Jendral Hak Cipta Paten & Merk Departemen Kehakiman RI Jakarta.
·         Sertifikat Lulus Teknologi Tinggi Produksi Pompa Air M.I.D.C Bandung.
·         Juara I Gugus Kendali Mutu (GKM) Tk. Prop. Jawa Tengah dari KaKanwil Dep. Peridustrian Jateng.
·         Sertifikat manajemen produksi dari ASTRA Jakarta dan Manajemen Usaha dari Bank Mandiri Tegal.
·         Sertifikat Peningkatan Manajemen Mutu dari PT.SUCOFINDO Jakarta.

4.      Frintakaru (Komplek Lingkungan Industri Kecil (LIK) Blok C.2-3)
Frintakaru didirikan oleh H.Sofyan pada tahun 1981.Scope of service Frintakaru yang utama merupakan Industri Logam Planning and Working,Constructions serta Cost Analisys and Estimate Product.Seiring dengan berkembangnya dunia perindustrian,Frintakaru mengerjakan lebih banyak scope produksi terutama permesinan dan alat-alat berat lainnya serta menjadi mitra perusahaan-perusahaan besar baik perusahaan pemerintah maupun swasta.Frintakaru berdiri di bawah lindungan Departemen Perindustrian dan Perdagangan dengan menmpati lahan seluas 1200 m2 dan bangunan 800 m2.Saat ini Frintakaru memiliki asset sebesar Rp.800 juta,dan omset penjualan Rp.50 juta / bulan dengan mempekerjakan 15v karyawan.
Frintakaru memiliki staf-staf ahli dengan berbagai disiplin ilmu guna mendukung banyaknya tuntutan scope industri.Dan di luar itu Frintakaru Mechanical Fabricator didukung dan dibina oleh staf-staf ahli dari lembaga pemerintah seperti:LIPI,YDBA,BPPT,dsb.Frintakaru berharap dengan bantuan dari staf-staf ahli tersebut dapat ikut membantu mitra-mitra dari Frintakaru sendiri.Frintakaru berharap dapat memenuhi quality,cost & delivery,dan bersama-sama berkembang dengan mitra-mitra usaha Frintakaru.
Dan masih banyak lagi industri logam yang memiliki potensi besar untuk dikembangkan.

LOMBA DESAIN LOGO GUCI KABUPATEN TEGAL


Ikuti Lomba Desain Logo Guci 2012 Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Tegal.

PERSYARATAN PESERTA
  • Terbuka untuk umum, pelajar, mahasiswa, kecuali Panitia dan Dewan Juri
  • Tidak dipungut biaya pendaftaran (Gratis)
  • Peserta wajib melampirkan fotocopy identitas diri (KTP/SIM/Kartu Pelajar/Identitas lainnya)
  • Peserta wajib mengisi dan mendatangani Surat Pernyataan Orisinalitas Karya (Bermaterai)

KRITERIA LOGO
  • Logo dapat berupa Logogram atau Logotype atau gabungan dari keduanya
  • Logo adalah karya asli (Original) bukan jiplakan atau contekan
  • Logo harus dapat mengkomunikasikan potensi Obyek Wiata Guci Kab.Tegal
  • Penampilan Logo sederhana, mudah diingat dan diterapkan di berbagai teknik dan media, baik dua dimensi maupun tiga dimensi
  • Logo harus dilampirkan deskripsi, filosofi atau penjelasan atas desain logo
  • Logo belum pernah dipublikasikan atau disayembarakan
  • Semua karya yang dikirim menjadi hak milik Panitia
  • Panitia berhak melakukan perubahan desain dan menggunakannya untuk kepentingan apapun
  • Bila diperlukan, pemenang wajib melakukan revisi atau perubahan logo sesuai permintaan panitia

KETENTUAN TEKNIS
  • Peserta dapat mengirimkan lebih dari 1 (satu) desain Logo
  • Identitas Peserta (Nama, Alamat, Pekerjaan, Nomor Telepon) ditempel di kanan bawah karya
  • Dokumen Peserta :
a. Desain Logo dalam bentuk CD (softcopy) dalam format CMYK berisi:
  • Folder desain Logo asli: Corel Draw/PhotoShop/Freehand/Illustrator
  • Folder Presentasi: JPEG/PDF/TIFF
b. Printout (hardcopy) dokumen dengan kertas A4 berisi:
  • Lembar printout desain logo full print
  • Lembar deskripsi, filosofi atau penjelasan desain Logo
  • Lembar Surat Pernyataan Orisinalitas Karya (bermaterai)
  • Lembar Foto copy identitas diri
  • Semua dokumen (CD dan lampiran) dimasukkan ke dalam amplop coklat tertutup dan tidak boleh dilipat dengan mencantumkan “LOMBA DESAIN LOGO GUCI” di pojok kiri atas dan dikirim pos/diantar langsung ke alamat:
Dinas Pariwisata Dan Kebudayaan Kabupaten Tegal
Jl. A. Yani No. 17 Procot-Slawi-Kab. Tegal-Prov Jawa Tengah
Kode Pos 52417
Telp/Fax. (0283) 491827
E-mail. disparbud@tegalkab.go.id
Website. www.disparbud.tegalkab.go.id

JADWAL PENGIRIMAN DAN PENJURIAN
  • Batas akhir pengiriman karya pada tanggal 20 November 2012 pukul 15.00 WIB
  • Dewan Juri dan Panitia tidak melayani surat menyurat dalam Lomba ini
  • Semua Karya menjadi hak milik Dinas Pariwisata Dan Kebudayaan Kab. Tegal
  • Keputusan Juri mutlak dan tidak dapat diganggu gugat.

PENGUMUMAN PEMENANG
  • Pemenang dipublikasikan melalui website Dinas Pariwisata Dan Kebudayaan Kab. Tegal www.disparbud.tegalkab.go.id pada tanggal 28 November 2012 dan dihubungi Panitia.

HADIAH
Juara Utama : Uang Tunai Rp. 5.000.000 + Piagam Penghargaan
Juara Harapan I : Uang Tunai Rp. 1.000.000 + Piagam Penghargaan
Juara Harapan II : Uang Tunai Rp. 1.000.000 + Piagam Penghargaan
*)belum termasuk pajak.